Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

istilah dalam ternak ruminansia Prehensi Mastikasi Ensalivasi Deglutisi Eruktasai

Hewan ternak seperti sapi, kambing, domba, kerbau, rusa dll termasuk hewan ruminansia.  Ternak yang mempunyai rumen disebut ternak ruminansia dan memiliki banyak istilah dalam proses pencernaannya.

hewan ruminansia disebut juga Hewan pemamah biak adalah sekumpulan hewan pemakan tumbuhan memiliki rumen yang mencerna makanannya dalam dua langkah: pertama dengan menelan bahan mentah, kemudian mengeluarkan makanan yang sudah setengah dicerna dari perutnya dan mengunyahnya lagi.
Perut  ternak ruminansia  dibagi  menjadi  4  bagian lambung,  yaitu  rumen  (perut beludru), retikulum  (perut  jala),  omasum   (perut   bulu),   dan   abomasum  (perut   sejati).
 
ternak ruminansia dan bagian lambung
ternak ruminansia

pada hewan pemamabiak/ruminansia Makanan akan pertama kali memasuki tubuh melalui mulut. Di dalam mulut sapi makanan rerumputan akan dikunyah secara kasar oleh gigi yang membantu pencernaan secara mekanik. Sementara itu kelenjar ludah akan mensekresikan ludah yang mengandung enzim amilase guna memecah amilum pada makanan. setelah itu masuk kekerongkongan dan menuju rumen.

aktifitas atau istilah yang berhubungan dengan ternak ruminansia.

1. Prehensi.

Prehensi adalah gerakan mendapatkan/pengambilan pakan untuk dimasukkan ke mulut pada ternak ruminansia.
Pada gerakan ini memerlukan batuan gigi dan lidah.  Untuk ternak kuda menggunakan bibir dan  sapi menggunakan lidah. Domba dan kambing lebih selektif dari pada sapi.
contoh prehensi pada sapi
contoh prehensi pada sapi

2. Mastikasi.

Mastikasi (chewing) adalah gerakan memperkecil ukuran partikel pakan yang terjadi di mulut pada ternak ruminansia.
Hal ini merupakan gerakan mengunyah yang pertama kali dan ada kaitannya dengan produksi air liur (saliva)

contoh sapi melakukan Mastikasi (chewing)
sapi melakukan Mastikasi (chewing)

3.Ensalivasi.

Ensalivasi adalah proses keluarnya saliva dari kelenjar ludah pada ternak ruminansia yang berhubungan dengan jenis makanan yang ada dalam mulut misalnya pakan hijauan akan mengeluarkan saliva lebih banyak dibandingkan dengan pakan konsentrat.

sapi ruminansia sedang Ensalivasi
sapi sedang Ensalivasi
Fungsi saliva atau air liur yaitu :

1.Sebagai pembersih/lubrikan

2.Penetrasi cepat

3.Sebagai pelumas terutama pada pakan serat.

4.Sebagai buffer yang kuat 8.4-8.5

5.Sebagai suplai zat makanan bagi mikroba diretikulo-rumen

 

4. Deglutisi.

Deglutisi adalah aksi menelan dengan gerakan reflek pada hewan ruminansia.

5. Eruktasai.

Eruktasi/belching adalah proses keluarnya gas dari rumen ke oesophagus terus ke mulut oleh ternak ruminansia. Fermentasi ternak ruminansia dalam rumen menghasilkan gas (CO2dan CH4) yang harus dikeluarkan dari rumen sebab kalau tidak dapat keluar dari rumen dapat menyebabkan bloat.
sapi yang terkena bloat
sapi yang terkena bloat
elinotes
elinotes hay namaku eli setiawan biasa dipanggil eli, saya adalah admin elinotes dari blog elinotes.com yang membahas artikel teknologi, blogger, software, hewan, aplikasi, dll. kunjungi profil google developer https://g.dev/elinotes dan silakan apabila membutuhkan jasa Content Placement elinotes review diblog ini bisa kirim email ke [email protected]

Posting Komentar untuk "istilah dalam ternak ruminansia Prehensi Mastikasi Ensalivasi Deglutisi Eruktasai"