pengertian ayam kampung indonesia
Ayam kampung indonesia
Ayam kampung indonesia adalah sebutan di Indonesia bagiayam peliharaan yang tidak ditangani dengan cara budidaya komersial dan tidak berasal dari galur atau ras yang dihasilkan untuk kepentingan komersial. Ayam kampung merupakan salah satu ternak unggas yang telah memasyarakat dan tersebar di seluruh pelosok nusantara.ayam gaok contoh ayam kampung indonesia |
Istilah ayam kampung pada awalnya untuk membedakan dengan ayam ras. Pada perkembangan
kemudian, semenjak dilakukan program pengembang-an, pemurnian, dan pemuliaan ayam lokal unggul, kini dikenal dengan sebutan ayam buras (ayam bukan ras) dengan perbaikan teknik budidaya.
baca juga pt-sui-sumber-unggas-indonesia
pakan untuk ayam kampung
keunggulan ayam sentul dan ciri cirinya
Ayam kampung yang mempunyai istilah ilmiah Gallus domesticus mempunyai daya produksi daging dan telur yang bervariasi, mempunyai keunggulan tertentu sekaligus sebagai ciri khas, seperti produksi telur, mempunyai suara merdu, warna bulu yang menarik, dan lain sebagainya. Keunggulan produksi maupun keunggulan lainnya perlu dipelajari dengan tujuan agar dapat dilestarikan, ditingkatkan atau dimanfaatkan bagi kesejahteraan peternak di Indone-sia.
Asal Usul Ayam Kampung di Indonesia
asal usul ayam kampung menurut Hutt (1949) Nenek moyang ayam kampung adalah ayam liar atau ayam hutan. dan Jull (1951)menyatakan bahwa nenek moyang ayam digolongkan dalam genus Gallu yang mempunyai 4 spesies yaituGallus gallus (Red Jungle Fowl) atau ayam hutan merah,Gallus varius (Green Jungle Fowl) atau ayam hutan hijau, Gallus sonneratti (Grey Jungle Fowl) atau ayam hutan abu-abu dan Gallus lafayetti atau ayam hutan Ceylon.
ayam hutan merah dan hijau nenek moyang ayam kampung |
Ayam hutan merah sering disebut Gallus bankiva atau Gallus ferrugineus terdapat di Indonesia yaitu di Sumatera, juga di Semenanjung Malaysia, India bagian Timur, Thailand dan Mianmar. Ayam hutan hijau dikenal pula sebagai Gallus javanicus atau Gallus furcatu atau lebih sering disebut sebagai ayam hutan Jawa, terdapat di Pulau Jawa dan pulau-pulau sekitarnya. Ayam hutan abu-abu terdapat di India bagian barat dan timur.
baca juga ayam arab dan ciri cirinya
cara memilih doc ayam
panduan menetaskan telur ayam kampung
Ayam hutan Ceylon sesuai dengan namanya terdapat di Ceylon atau Sri Lanka.
Dua spesies ayam asli Indonesia yaitu ayam hutan merah dan ayam hutan hijau, sudah ribuan
tahun dibudidayakan secara tradisional oleh masyarakat Indonesia, namun karena kondisi lingkungan dan adat istiadat yang berbeda-beda, maka timbul keaneka-ragaman di antara ayam lokal di Indonesia. Utoyo (2002) melaporkan bahwa saat ini di Indonesia terdapat
lebih dari 30 bangsa ayam kampung baik yang masih besar keragamannya maupun yang spesifik.
Keunikan ayam kampung dari indonesia
Ayam kampung yang mempunyai keragaman besar baik bentuk fisik, maupun produktivitasnya banyak terdapat di kampung-kampung di Indonesia dan umumnya dipelihara secara tradisional.contoh ayam kampung unggul |
ayam kampung indonesia unggul |
adalah mempunyai daya adaptasi yang tinggi terhadap lingkungan, tingkat kekebalan tinggi, dan hemat biaya pakan.
Keragaman Ayam Kampung Indonesia
Sejarah ayam kampung, pada awalnya dimulai dari generasi pertama ayam kampung sebagai keturunan ayam hutan merah (Gallus gallus), yang kemudian dipelihara oleh masyarakat. Pada zaman Kerajaan Kutai, ayam hutan merupakan salah satukomoditas persembahan bagi raja sebagai upeti dari masyarakat setempat. Oleh karena citarasa dagingnya disukai oleh raja, kemudian ayam tersebut selalu dipelihara dan diternakkan oleh rakyat untuk raja. Ayam lokal yang berkembang dari berbagai daerah di Indonesia mempunyai keragaman yang bervariasi meliputi nama, sifat kuantitatif, kualitatif dan mempunyai keunggulan serta ciri khas tertentu.
Beberapa contoh diantaranya adalah ayam kedu dari daerah Magelang dan Temanggung dan sekitarnya atau eks Karesidenan Kedu di Jawa Tengah; ayam nunukan dari Pulau Tarakan Kalimantan Timur; ayam pelung dari Kabupaten Cianjur, Sukabumi Provinsi Jawa Barat
dan sekitarnya; ayam sumatra dari Provinsi Sumatra Barat; ayam kokok belenggek dari Sumatra Barat; tepatnya di pedalaman Kabupaten Solok; ayam gaok dari Pulau Puteran Kabupaten Sumenep Madura; danlain-lain.
ayam kedu indonesia |
ayam nunukan indonesia |
ayam pelung indonesia |
Posting Komentar untuk "pengertian ayam kampung indonesia"
Silakan berkomentar dengan sopan di blog elinotes review.