Prinsip One Health
Prinsip One Health dalam Keamanan Pangan Kesehatan manusia dan hewan sangat dipengaruhi oleh kesehatan dan keamanan pangan (manusia) dan pakan (hewan) yang dikonsumsinya. Oleh sebab itu, keamanan pangan sangat esensial dalam penyediaan pangan untuk konsumsi manusia. Begitu pula keamanan pakan untuk hewan (ternak) perlu mendapat perhatian.
|
Prinsip One Health dalam Keamanan Pangan |
Pakan hewan yang mengandung aflatoksin
Pakan hewan yang mengandung aflatoksin (racun yang dihasilkan oleh kapang atau dikenal mikotoksin) akan mempengaruhi kesehatan hewan dan keamanan produk hewan yang nantinys akan dikonsumsi manusia.
|
contoh pakan mengandung aflatoksin atau racun |
Selain itu, bakteri Salmonella pada pakan juga akan terbawa ke produk hewannya.
Konsep One Health
Konsep One Health kali pertama dimunculkan pada simposium yang diselenggarakan The Wildlife Concervation Society pada tahun 2004 yang mendiskusikan tentang penyakit-penyak
it antara manusia, satwa liar, dan populasi hewan domestik.
|
contoh daging mengandung aflatoksin |
Simposium ini menghasilkan suatu prioritas dengan pendekatan internasional dan interdisiplin untuk memerangi secara bersama ancaman kesehatan manusia dan hewan.
Definisi One Health
Definisi One Health adalah usaha kolaborasi dari berbagai disiplin ilmu kesehatan, bersama dengan disiplin ilmu dan institusi yang terkait - bekerja lokal, nasional, dan global - untuk mewujudkan kesehatan manusia, hewan domestik, satwa liar, tumbuhan, dan lingkungan kita secara optimal. Intinya adalah kolaborasi berbagai disiplin ilmu yang bekerja lokal, nasional, dan global untuk mewujudkan kesehatan.
|
konsep One Health bahan pangan asal peternakan |
Mengingat keamanan pangan sangat esensial dalam mewujudkan kesehatan manusia, maka kolaborasi berbagai disiplin ilmu dan instansi yang terkait sangat penting. Konsep safe from farm to table tentunya perlu kolaborasi yang harmonis dan berkelanjutan. Beberapa disiplin ilmu yang terkait keamanan pangan misalnya teknologi pangan, gizi, kedokteran, kedokteran hewan, farmasi, pertanian, peternakan, perikanan, sosial ekonomi, dan antropologi.
Sudah saatnya kita tidak selalu berpikir ego sektor dan disiplin ilmu tertentu. Dengan kolaborasi kita dapat mewujudkan keamanan pangan. Sekalipun „mungkin“ kata kolaborasi mudah ditulis dan sulit dipraktikkan, namun perlu dimulai dan dicoba.
Posting Komentar untuk "Prinsip One Health dalam Keamanan bahan Pangan peternakan"
Silakan berkomentar dengan sopan di blog elinotes review.