Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dialek ngapak Banyumasan

Dialek Banyumasan atau sering disebut Bahasa Ngapak (oleh masyarakat di luar Banyumas) adalah kelompok bahasa bahasa Jawa yang dipergunakan di wilayah barat Jawa Tengah, Indonesia.
peta dialek bahasa ngapak banyumasan
peta dialek bahasa ngapak banyumasan

Bahasa ngapak yang blak-blakan dan apa adanya hal ini kerana  disebabkan oleh wilayah greografis  yang jauh dari pusat kerajaan sehingga bahasa yang mereka gunakan masih asli tanpa ada pengaruh politik dari kerajaan. Sebagai contoh masyarakat banyumas cenderung tidak terlalu memperdulikan status sosial, mereka menganggap golongan priyayi atau ningrat dengan orang biasa sama saja.

dialek bahasa ngapak banyumasan
dialek bahasa ngapak banyumasan

Bahasa Banyumasan atau ngapak  terkenal dengan cara bicaranya yang khas. Dialek ini disebut Banyumasan karena dipakai oleh masyarakat yang tinggal di wilayah Banyumasan. Hal ini disebabkan bahasa Banyumasan masih berhubungan erat dengan bahasa Jawa Kuno (Kawi).

Terdapat 4 sub-dialek utama dalam Bahasa jawa ngapak atau Banyumasan, yaitu Wilayah Utara (Tegalan), Wilayah Selatan (Banyumasan), Wilayah Cirebon - Indramayu (Cirebonan) dan Banten Utara. berikut ini adalah sub dialek dalam bahasa ngapak atau banyumasan.

dialek bahasa ngapak banyumasan Wilayah Utara

Dialek Tegalan dituturkan di wilayah utara, antara lain Tanjung, Ketanggungan, Larangan, Brebes, Slawi, Moga, Belik, Watukumpul, Pulosari, Warungpring,Pemalang, Randudongkal, Surodadi dan Tegal.

dialek bahasa ngapak banyumasan Wilayah Selatan

Dialek ini dituturkan di wilayah selatan, antara lain Bumiayu, Karang Pucung, Cilacap, Nusakambangan, Kroya, Ajibarang, Purwokerto, Purbalingga, Bobotsari, Banjarnegara, Purwareja, Sumpiuh, Kebumen serta Gombong.

dialek bahasa ngapak banyumasan Wilayah Cirebon - Indramayu

Dialek ini dituturkan di sekitar Cirebon, Jatibarang dan Indramayu. Secara administratif, wilayah ini termasuk dalam Provinsi Jawa Barat.

dialek bahasa ngapak banyumasan Wilayah Banten Utara

Dialek ini dituturkan di wilayah Banten utara yang secara administratif termasuk dalam Provinsi Banten.Selain itu terdapat beberapa sub-sub dialek dalam bahasa Banyumasan, antara lain sub dialek Bumiayu dan lain-lain.
elinotes
elinotes hay namaku eli setiawan biasa dipanggil eli, saya adalah admin elinotes dari blog elinotes.com yang membahas artikel teknologi, blogger, software, hewan, aplikasi, dll. kunjungi profil google developer https://g.dev/elinotes dan silakan apabila membutuhkan jasa Content Placement elinotes review diblog ini bisa kirim email ke [email protected]

Posting Komentar untuk "Dialek ngapak Banyumasan"