kali ini saya akan membahas siapa sih eli setiawan sebenarnya didunia nyata heheheh. seperti postingan saya sebelumnya tentang saya adalah mahasiswa peternakan disalah satu kampus swasta di purwokerto. menjadi mahasiswa hanyalah gimik, atau sekedar agar terlihart keren saja hhahaha. berikut adalah kisah eli setiawan sebenarnya.
kisah lengkapku mengapa ely setiawan bisa kuliah bisa
frustasi . saya yang sebenarnya hanyalah seorang pemuda biasa. bisa kuliah hanyalah sebuah keberuntungan.
Hidup didesa
 |
ely setiawan tinggal didesa |
seperti gambar diatas aku hidup disebuah desa yang cukup terpencil di kabupaten banyumas. didesa ini aku lahir dan tumbuh besar. keseharianku hanyalah bertani membantu orang tua. aku saat ini sudah smester tua, sudah menjadi dilema hidupku melanjutkan kuliah atau tidak. mengingat kondisi yang sekarang aku rasa kurang memungkinkan.
gambar diatas adalah pohon cengkeh. pohon cengkeh ini hanya panen 1 tahun 1 kali. saat panen inilah aku membantu orang tua.
 |
hasil memetik buah cengkeh |
untuk memetik cengkeh kita harus memanjat pohon yang tingginya beberpa meter. membahayakan diri tanpa alat pengaman demi rupiah itulah yang aku jalani bersama orangtuaku.
memetik buah cengkeh
memanen cengkeh tidaklah gampang kita harus mempunyai keahlian memanjat dan tentunya keberanian diketinggian diatas permukaan tanah. harga cengkeh yang aku rasakan adalah semakin tahun semakin tidak menentu.
 |
buah cengkeh |
harga jual tidak sebanding dengan usaha keras dari pagi sampai sore bergelantungan diatas pohon. setelah dipetik ada kegiatan lain yaitu merontokan cengkeh dari batangnya atau yang biasa disebut mretel. kegiatan mretel ini biasanya juga memakan waktu sampai tengah malah. kerana itulah saat panen cengkeh benar benar fisik terkuras, kerana waktu istirahat yang kurang.
usaha lainnya
selain bertani keluargaku juga memiliki usaha memeliharra
ayam pedaging sistim kemitraan . populasi nya adalah 2000 ekor. memelihara ayam ini sudah aku dan keluargaku jalani kurang lebih sejak aku kelas 2 smk sampai sekarang kurang lebih sudah 7 tahunan.
 |
memelihara ayam pedaging broiler |
memelihara ayam broiler atau pedaging memang gampang gampang susah. diperlukan ketelatenan dan ketekunan. hal yang paling menguras tenaga adalah saat ayam masih kecil seperti pada gambar dibawah.
ayam masih kecil
 |
ayam masih kecil DOC |
saat ayam kecil kita perlu menyiapkan kandang yang hangat. kita harus menyiapkan sekam dan tentunya pemanas ruangan agar suhunya stabil hangat. nah inilah yang membuatku cape dalam memelihara ayam.
pemeliharaan ayam tradidsional
peternakan ayam milik keluargaku ini masih sistim masih tradisional dimana semuanya serba manual, mulai dari memberi pakan, minum dan pemanas masih serba tradidional.
 |
pemeliharaan ayam tradisional |
memberi pakan dan minum satu persatu, memasukannya kedalam wadah tentu membutuhkan waktu beberapa jam. belum lagi membuat atau menyalakan pemansa dari sekam kayu yang masih tradisional ini juga memerlukan waktu.
 |
menyalakan api pemanas ayam sampai mata perih |
untuk menyalakan tungku ini kita perlu memasukan sekam atau ampas gergajian kayu kedalam tong. sering kali mataku perih kerana tidak kuat menahan asap. apalagi jika api dulit sekali menyala mataku semakin perih. untuk mempertahankan nyala api agar lama aku terkadang juga mencari kayu keras untuk dimasukan kedalam tong sebagai pemanas.
saat ayam dewasa
 |
ayam broiler mulai besar |
saat ayam broiler mulai besar atau dewasa pekerjaanku juaga tidaklah semakin ringan, ada ada saja pekerjaan yang harus aku lakukan, seperti membuang sekam ampas yang bercampur kotoran ayam agar bau amoniaknya tidak makin menyengat. kegiatan ini biasa disebut turun merang.
ayam mati terserang penyakit
kadang ada saja kejadian saat ayamku mati terserang penyakit seperti gambar dibawah.
 |
contoh ayam mati terkena penyakit |
kegiatan rutin dikandang
kegiatan rutin seperti membersihkan tatau mengganti tempat pakan dan minum sehari hari aku lakukan. selain kegiatan ini kegiatan lainnya yang membuatku takkalah cape adalah harus memanggul pakan kekandang. pakan ayam ini beratnya 1 karung adalah 50 kg. beban seberat itu harus anku panggul agar ayamku bisa makan.
apakah beternak ayam pedaging broiler menguntungkan
mengandalkan penghasila sebagai peternak juga tidak dapat diharapkan. kerana harga selalu fluktuatif tidak menentu. sering kali yang aku rasakan adalah menanggung rugi kerana banyak fakktor seperti penyakit, bibit ayam yang jelek hingga harga pasaran yang murah. kerana itulah menjadi peternak tidaklah bisa diandalkan untuk kebutuhan hidup. jawaban saya di quora apakah memelihara ayam menguntungkan
Menurut-anda-ternak-apakah-yang-saat-ini-sangat-menguntungkantetapi jiak usah sedang bagus keuntungan bisa mencapai 8 juta dengan populasi 2000 ekor.
pekerjaan lainnya
saat ini yang masih bisa diandalkan adalah pekerjaan dari hasil pertanian, seperti dari buah pisang jengkol, petai, kelapa, hasil kebun dll.
panen buah jengkol
salah satu pekerjaan yang aku jalani misalnya adalah memanen buah jengkol. panen jengkol juga sama halnya seperti panen cengkeh harus memanjat pohon seperti digambar.
 |
memetik jengkol |
memanjat pohon juga harus berhati hati, salah salah bisa jatuh. untuk memetik buah jengkol kita membuiutuhkan galah bambu matau yang biasa kami sebbut gantar. dengan gantar kita akan memetik jengkol yang jaraknya jauh agar jatuh ketanah.
 |
memetik buah jengkol |
etelah jengkol jatuh ketanah maka giliran pekerjaan selanjutnya menunggu yaitu memungut jengkol dan memasukannya kekarung. bagi yang tidak biasa mungkin bisa sampai encok heheheh.
 |
memungut buah jengkol ditanah |
pungut jengkol satu persatu dan memasukan kedalam karung.
 |
memungut buah jengkol ditanah |
memungut jengkol juga harus teliti jangan sampai ada yang tertinggal.
 |
memungut buah jengkol ditanah dan dimasukan ke karung |
jengkol yang sudah terkumpul masuk kedalam karung untuk selanjutnya dibawa kerumah.
 |
memungut buah jengkol ditanah dan dimasukan ke karung |
sesampainya dirumah ada pekerjaan berat lainnya yaitu mengupas jengkol dari kulitnya. pekerjaan ini juga melelahkan, bisa begadang semalaman.
 |
menguliti buah jengkol |
harga jual jengkol kemarin untuk 1 kg buah jengkol adalah rp 7000. harga ini tentu akan naik berkali kali lipat jika sudah masuk kekota besar.
panen daun dan buah melinjo
beruntungnya diriku yang punya keluarga yang memiliki tanah walaupun tidaklah luas. selain jengkol juga ada hasil kebun lainnya seperti daun melinjo dan buah melinjo kami disini menyebutnya daun atau godong so.. hasil kebun ini juga lumayan menopang kehidupan keluargaku.
 |
panen daun melinjo dan buah melinjo |
kadang hasil memetik melinjo dan daun melinjo dari kebun masih tercampur, dan harus memisahkannya.
 |
panen buah melinjo |
untuk daun melinjo harus diikat sesuai ukuran. agar laku dijual kepedagaing harus diikta kecil kecil dan apabila sudah mencapai 10 ikatan kecil baru bisa dijual. didini kami menyebut 10 ikatan kecil daun so dengan satuan 1 sangga.
 |
daun melinjo ( daun so) 1 sanggga |
pengrajin gula keapa
selain hasil kebun keluargaku juga sebagai pengrajin gula kelapa. untuk proses pembuatannya akan aku posting pada artikel berikutnya proses pembuatan gula kelapa heheh kerana aku rasa postingan ini sudah terlalu panjang heheheh.
 |
gula kelapa |
sekian postingan ini semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "eli setiawan yang sebenarnya hanya anak desa"
Silakan berkomentar dengan sopan di blog elinotes review.